Dear all, apa kabar?
Di masa pandemi begini, semoga kita semua tetap sehat, tetap semangat dan tidak lupa selalu bersyukur yaa. Kalo kata orang jawa : "sluman, slumun, slamet", artinya kurang lebih : bekerja keras, kreatif dan inovatif-lah jika ingin sukses.
Stay positive! Eh, stay negative! Lho? Hihihi...
So sorry memang ternyata tidak bisa kontinyu rutin ngisi post di blog ini. Apalagi kemaren-kemaren beruntun kedua mertua saya meninggal dalam kurun waktu 5-6 bulan saja. Yg satu sakit sebentar sebelum meninggal, satunya sudah lama sakit dan butuh perhatian full dari anak-anak dan cucu-cucunya sebelum meninggal juga. Bergantian kami nungguin dan merawat Papi selama sakit di Blora, Yogya lalu di Blora lagi. Semua sudah di masa pandemi Covid-19 sehingga apa-apa kok jadi ribet urusannya.
Oya kali ini post nyante aja, mungkin tidak begitu panjang juga krn ini ngetik pake android. Huhuhu laptop ku trouble lagi, lagi di "RS" dia, nggak tahu kapan sembuhnya.
Hari apa tuh ya, Spiderman Saga disetel di HBO. Sambung-menyambung sampai larut malam. Krn belum pernah nonton full semua film-nya, saya coba ngikuti dari awal. Seru juga, masih bisa lihat penampilan Cliff Robertson. Dari sisi kepiawaian akting sih, perpaduan kekuatan bakat seni peran semua cast-nya nggak usah diragukan lagi ya. Mulai dari Willem Dafoe, James Franco, Kirsten Dunst, Bruce Dallas Howard sampe J. K. Simmons. Ada pula Topher Grace, Thomas Hayden Church dan Elizabeth Banks. Really, genius pick in pack! Tapi yg menarik perhatian saya justru sang pelayan tua di rumah keluarga kaya The Osborns yg diperankan oleh John Paxton. Awalnya saya nggak menduga. Tapi saat iseng cek deretan cast di IMDb, nama ini saya sebut beberapa kali dalam hati. "Paxton... Hmm, Paxton? Kok seperti familiar ya? Jadi kepleset ke Bill Paxton terus nih... " Lalu tiba-tiba teringat aktor Bill Paxton. Trus pikiran berkelana ke film-film yg dibintangi aktor yg sudah meninggal tahun 2017 lalu itu. Dia mungkin bukan aktor favorit saya, tapi banyak film-film favorit saya di mana dia ada di dalamnya. Coba ku sebut ya. Aliens (1986), Tombstone (1993), Indian Summer (1993), Apollo 13 (1995), The Evening Star (1996), Twister (1996), Titanic (1997), Mighty Joe Young (1998), U-571 (2000), Resistence (2003). Maka ketika tahu dia meninggal, ikut bersedih bersama banyak fans-nya.
Nah trus tadi, iseng buka IMDb seperti biasa, pengen tahu Trivia-nya Spiderman 3 sekaligus check out biografi pemeran pelayan rumah Keluarga Osborn. Lha pas buka bagian See All Photos kok muncul fotonya dengan Bill Paxton di berbagai kesempatan. Saya langsung ngeh. Ohh, ini ayahnya Bill Paxton. Ok, makes sense. Lalu Bagian Trivia membenarkan dugaan.
Dan fakta baru yg tidak kalah mengusik alam perenungan adalah aktor kelahiran Missouri, Amerika tahun 1920 ini baru memulai karir seni perannya di usia 70 tahun! Artinya, baru pada tahun 1990 beliau masuk di kancah perfilman, menyusul sang anak yg sudah duluan nyemplung. Selama ini saya tidak pernah tahu ada aktor yg baru memulai karir di usia kepala 7. Untuk yg baru memulainya di usia 40an seperti Samuel L. Jackson saja sudah terdengar sangat-terlambat. But hey, who am i to judge? John Paxton jadi contoh nyata bahwa semua cita-cita mungkin saja tercapai selama kita yakin. Tidak perlu malu, tidak usah pusing apa kata orang. Jadi bahan renungan nih buat saya pribadi juga. Yg umur 40/50an kalo loyo-loyo, malu dong sama mereka yg masih semangat di usia 70an gini.
Nggak banyak info bisa saya dapatkan ttg John Paxton kecuali aktor ini ayah aktor Bill Paxton dan sebelum jadi aktor, ia punya perusahaan kayu di Texas.
Rasanya kalo telat tahu seorang aktor senior ternyata ayah dari aktor yg sudah duluan saya kenali itu memang pada awalnya akan sulit dipercaya. Sulit mencari garis wajah yg sama. Sama dengan Jerry Stiller yg ternyata ayahnya Ben Stiller. Sulit mencari kesamaannya krn tahunya saat sang ayah sudah menua, wajah tentu banyak berubah. Beda halnya dengan Kirk Douglas yg sejak lama saya tahu dia ayah dari Michael Douglas. Well, sayang John Paxton juga sudah meninggal, pada 17 Nopember 2011.
There! Sudah diketikkan semua yg muncul di kepala.
Mayan lah yaa, sebelum bulan berganti, ada lah nyetor tulisan. Kapan-kapan pengen cerita ttg film Spiderman. See y'all. Stay safe, stay healthy.
Komentar
Posting Komentar